Breaking News

Pelantikan Pengurus Baru KKMD: Era Baru Kebersamaan dan Kemajuan Menuju Masyarakat Marga Danau Yang Lebih Maju

PALEMBANG,  BIN.ID  – Suasana khidmat dan penuh optimisme menyelimuti Aula DPD RI Jakabaring Palembang pada Minggu, 27 April 2025. Hari itu menjadi saksi bisu pelantikan pengurus baru Kerukunan Keluarga Marga Danau (KKMD) periode 2025-2029, menandai babak baru bagi organisasi yang selama ini dikenal kental dengan nilai-nilai kekeluargaan, adat istiadat, dan semangat gotong royong masyarakat Marga Danau. 

Pelantikan ini juga menandai berakhirnya masa vakum organisasi selama satu tahun terakhir. Hadir dalam acara tersebut seluruh pengurus dan anggota KKMD, dewan penasehat, dewan pembina, serta tamu undangan dari berbagai organisasi.  

Perwakilan dari Ikatan Keluarga Besar Macan Lindungan (IKBML), yang diketuai oleh Wandri Ansyah, turut hadir memberikan dukungan. Kehadiran Guru Besar IKBML, yang akrab disapa "Yanto," semakin menambah semarak suasana kekeluargaan acara tersebut.
 
Pelantikan diawali dengan pembacaan susunan pengurus baru periode 2025-2029 yang disampaikan oleh Sekretaris Jenderal KKMD, Riski Saputra, S.H. Suasana haru dan bangga meliputi seluruh hadirin saat Bendera Pataka KKMD, simbol kebesaran dan persatuan Marga Danau, secara resmi diserahkan kepada Ketua Umum terpilih, Amhar Yusaimi, yang lebih dikenal dengan nama Amhar Black.

Pemilihan Amhar Black dilakukan secara aklamasi melalui musyawarah mufakat, mencerminkan kepercayaan penuh dari seluruh anggota kepada kepemimpinannya. Penyerahan bendera sakral ini dilakukan langsung oleh Ketom Sopiden, Ketua Lembaga Adat Marga Danau dari Kecamatan Pedamaran, tokoh yang sangat dihormati dan menjadi panutan bagi seluruh anggota KKMD.  

Dalam sambutannya, Ketom Sopiden menekankan pentingnya menjaga persatuan, melestarikan nilai-nilai adat istiadat Marga Danau, dan selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan, sekaligus berharap agar masa vakum organisasi tersebut menjadi pembelajaran berharga untuk masa depan.

Dalam sambutannya,  Amhar Black menyampaikan Kepemimpinan saya akan mengedepankan kebersamaan, keterbukaan, dan saling mendukung di antara seluruh anggota KKMD. Kita harus saling asah, asih, dan asuh, agar KKMD semakin maju dan berkembang serta memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat Marga Danau."  

Amhar Black juga menekankan pentingnya peran generasi muda dalam memajukan organisasi dan menjaga silaturahmi antar anggota. Beliau mengajak seluruh pengurus untuk aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan organisasi dan selalu mengedepankan musyawarah mufakat dalam setiap pengambilan keputusan. 

 Lebih lanjut, Amhar Black menyampaikan rencana program kerja KKMD ke depan yang fokus pada peningkatan kesejahteraan anggota, pelestarian budaya, dan pemberdayaan masyarakat, sekaligus menyinggung upaya untuk mencegah terjadinya masa vakum serupa di masa mendatang.
 
Sebagai bentuk apresiasi dan ucapan selamat, IKBML memberikan cinderamata berupa plakat dan kaos berlengan panjang berwarna hitam bertuliskan lambang kebesaran IKBML kepada Ketua KKMD yang baru. Cinderamata tersebut diterima dengan penuh rasa hormat oleh Amhar Black.  

Acara pelantikan ditutup dengan ramah tamah dan sesi foto bersama, semakin mempererat tali silaturahmi antar anggota KKMD dan tamu undangan. Suksesnya pelantikan ini menjadi bukti nyata kebersamaan dan kekompakan Keluarga Besar Marga Danau dalam menatap masa depan yang lebih cerah dan sejahtera.  

Redaksi  :  Ubed

0 Comments

© Copyright 2024 - Barometer Investigasi News
wa